Sukseskan Pilkada 2024, Rutan Balikpapan Gelar Rapat Persiapan TPS Khusus

    Sukseskan Pilkada 2024, Rutan Balikpapan Gelar Rapat Persiapan TPS Khusus

    Balikpapan - Dalam rangka menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Balikpapan mengadakan rapat persiapan yang diikuti oleh para petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Rutan Balikpapan.  Rabu (20/11/2024)

    Kegiatan membahas berbagai aspek penting, mulai dari penataan layout Tempat Pemungutan Suara (TPS), tata cara pelaksanaan pemungutan suara, hingga pengamanan. Mengingat Rutan Balikpapan merupakan TPS Khusus, persiapan yang matang menjadi prioritas utama guna menjamin kelancaran dan keamanan proses pemungutan suara bagi Tahanan dan Warga Binaan Pemasyarakatan.  

    Rapat ini dipimpin langsung oleh Kepala Subseksi Pelayanan Tahanan, Abdurrahman, bersama Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Luby Lukman Zakaria. Dalam arahannya, Abdurrahman menekankan pentingnya kerja sama dan koordinasi antar petugas agar pelaksanaan Pilkada di TPS Khusus Rutan Balikpapan dapat berjalan lancar, tertib, dan sesuai dengan aturan yang berlaku.

     

    Sementara itu, Luby Lukman Zakaria menambahkan bahwa aspek pengamanan menjadi hal yang sangat krusial. "Kami memastikan seluruh proses pelaksanaan Pilkada di Rutan Balikpapan tetap kondusif dan aman, baik bagi petugas maupun Tahanan dan warga binaan, " ujarnya.  

    Kepala Rutan Balikpapan, Agus Salim, memberikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh jajaran yang telah berkomitmen menyukseskan persiapan Pilkada 2024 di Rutan Balikpapan. 

    "Saya sangat mengapresiasi kerja keras dan dedikasi seluruh jajaran, Semoga pelaksanaan Pilkada 2024 nanti berjalan dengan lancar dan sukses, sekaligus memberikan kesempatan bagi Tahanan dan warga binaan untuk menggunakan hak pilihnya secara maksimal, " ujar Agus Salim.  

    Muhammad Febri

    Muhammad Febri

    Artikel Sebelumnya

    Jemput Bola Jaga Kesehatan Tahanan dan WBP,...

    Artikel Berikutnya

    Cegah TB Dan HIV/AIDS Rutan Balikpapan Gelar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Ikuti Kami